KBR68H "Terpercaya Menjangkau Nusantara"

Sabtu, 25 Februari 2012

PLENGSENGAN AMBROL, WARGA RESAH




Trenggalek, 25/2 (ADSFM) - Sejumlah warga kelurahan Ngantru Trenggalek, Jawa Timur mengaku resah karena puluhan meter plengsengan sungai Bagong yang berada di belakang perkampungan ambrol diterjang banjir.

"kalau tidak segera ditangani, warga khawatir akan mengikis rumah-rumah warga yang ada di bantaran sungai," kata salah satu warga kelurahan Ngantru, Sutikno, Sabtu.

Menurutnya akibat ambrolnya plengsengan yang dibangun dua tahun lalu itu , sejumlah rumah di perumahan sinawang indah kini mepet dengan sungai.

"Yang bahaya kalau sampai hujan deras dan arus airnya keencang bisa jadi beberapa rumah yang berdekatan dengan tangkis ambrol tersebut akan ikut ambrol," katanya khawatir.

Sementara itu warga lain, Muasim mengatkan plengsengan sungai yang ambrol di Kelurahan Ngantru berada di tiga lokasi , yaitu di belakang perumahan sinawang indah, di utara jembatan Jagalan dan selatan Jembatan Jagalan.

"Rata-rata panjangnya lebih dari 10 meter yang ambrol ke sungai, padahal ini termasuk bangunan anyar, karana baru dua tahun ini," katanya sambil menunjukkan lokasi yang longsor.

Muasim menceritakan, runtuhnya tangkis sungai tersebut terjadi sekitar pukul 9.00 WIB, setelah banjir, Rabu (22/2) tiga hari yang lalu mulai surut.

Saat itu menurut Muasim, air yang menggenangi perkampungan warga tidak bisa kembali ke suangai karena terhalang oleh tembo penahan yang ada di atas plengsengan.

"Karena volume airnya itu cukup besar, tembok ini tidak mampu menahan dan ambrol beserta pengsengannya," ujarnya.

Ia berharap pemerintah Kabupaten Trenggalek segera mengambil langkah dengan memperbaiki sejumlah plnengsengansungai yang ambrol, dengan demikian keselamatan rumah warga akan lebih terjamin.

Sementara itu kepala Bagian Humas Pemkab Trenggalek, Yuli Piyanto mengaku, kerusakan tersebut akan ditangani oleh BPBD karena masuk dalam kategori bencana.

0 komentar:

Terima Kasih Telah Berkunjung Di Blog ADS FM
klik Tombol Play

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Hot Sonakshi Sinha, Car Price in India